Kursus Singkat Bikin Game

*** UNTUK SEMENTARA SAYA TIDAK MENERIMA MURID BARU ***

Kamu juga bisa membuat game dengan mudah. Saya akan ajarkan.

Kursusnya cukup 60 menit saja (1 kali pertemuan) kamu pasti bisa. Karena dengan tools 3D Gamemaker, bikin game tidak perlu mengerti pemrograman. Syaratnya: udah kelas 3 SD ke atas.

Kalau mau belajar Dasar-dasar Game Maker juga boleh (3 kali pertemuan).

Kursus diadakan di rumah saya (Tangerang). Tapi janjian dulu ya. SMS aja ke 0856-123-7920 (Bp. Julius)

Saya juga bersedia mengajar ekstrakurikuler Bikin Game, menjadi guru tamu ataupun mengadakan workshop Bikin Game 1 hari.

www.kursusgame.blogspot.com

Selasa, 30 September 2008

Mencoba Multi Media Fusion 2


Hari ini adalah kali kedua saya mencoba Multi Media Fusion 2. Beberapa bulan lalu saya sudah mencobanya. Terus lupa prosesnya. Sekarang saya coba lagi karena kelihatannya software ini lumayan gampang digunakan untuk membuat game.
Jadi hari ini saya mengikuti lagi step by step di Tutorialnya ( di dalam game) yang tujuannya membuat game seperti Breakout. Setelah selesai, lumayan deh saya agak mengerti step-by-step menggunakan software ini. Rencananya sih mau bikin software/game pendidikan untuk anak saya.


Untuk yang belum mengenal Multi Media Fusion 2. Kamu bisa melihatnya di http://www.clickteam.co.uk/mmf2.php
Pada dasarnya Multi Media Fusion 2 adalah software untuk membuat software multimedia atau game atau screen saver tanpa perlu menguasai programming. Umumnya cukup klik sana-sini dan mengisi beberapa parameter angka.

0 comments:

Posting Komentar